Pemandangan Gedung Peradilan Nuremberg dari udara, tempat Mahkamah Militer Internasional mengadili 22 pejabat teras Nazi atas kejahatan perang. Nuremberg, November 1945.
Lihat ItemSelama Persidangan Nuremberg, pengawal-pengawal Amerika senantiasa melakukan pengawasan terhadap penjahat besar perang Nazi di dalam penjara yang menempel dengan Gedung Peradilan. Nuremberg, Jerman, November 1945.
Lihat ItemPara terdakwa tengah mendengarkan saat jaksa penuntut mulai menyajikan dokumen-dokumen di Mahkamah Militer Internasional dalam persidangan penjahat perang di Nuremberg. 22 November 1945.
Lihat ItemTerdakwa Adolf Eichmann tengah membuat catatan pada saat persidangannya di Jerusalem pada tahun 1961.
Lihat ItemPara pejabat Jerman diadili di depan Mahkamah Militer Internasional (IMT) di Nuremberg, Jerman. IMT ini terdiri dari hakim yang berasal dari Britania Raya, Prancis, Uni Soviet, dan Amerika Serikat. Namun begitu, kebanyakan persidangan penjahat perang setelah tahun 1945 melibatkan pejabat dan petugas tingkat rendah. Di antara mereka terdapat komandan dan penjaga kamp konsentrasi, anggota polisi, anggota unit pembunuh keliling, dan dokter yang berpartisipasi dalam eksperimen medis. Para penjahat perang ini diadili oleh pengadilan militer di Inggris, Amerika, Prancis, dan wilayah pendudukan Soviet di Jerman dan Austria; dan di Italia. Penjahat perang lainnya diadili oleh pengadilan dari negara-negara tempat mereka melakukan kejahatannya. Namun, masih banyak penjahat perang yang lolos dari pengadilan atau hukuman.
Lihat ItemBen dilahirkan di sebuah desa kecil di Pegunungan Carpathia di Transilvania, Rumania. Saat masih bayi, keluarganya pindah ke Amerika Serikat. Ben kuliah di Universitas Harvard, di mana dia belajar ilmu hukum pidana. Ben lulus dari Fakultas Hukum Universitas Harvard pada tahun 1943. Dia bergabung dengan batalion artileri anti-pesawat A.S. yang berlatih dalam persiapan invasi sekutu ke Eropa barat. Setelah Perang Dunia II di Eropa, Ben dipindah ke bidang investigasi kejahatan perang dalam Angkatan Darat A.S. Dia ditugaskan mengumpulkan bukti-bukti dan menangkap mereka yang diduga penjahat perang Nazi. Dia akhirnya menjadi kepala jaksa penuntut A.S. dalam Kasus Einsatzgruppen dalam Pengadilan Nuremberg Lanjutan .
Lihat ItemSelama tahun 1980-an dan 1990-an, ahli sejarah Peter Black bekerja untuk U.S. Department of Justice Office of Special Investigations, sebagai bagian dari sebuah tim yang melacak dan menuntut tersangka penjahat perang. Sekarang Black menjabat sebagai Ahli Sejarah Senior (Senior Historian) di the United States Holocaust Memorial Museum.
Lihat Item
We would like to thank Crown Family Philanthropies, Abe and Ida Cooper Foundation, the Claims Conference, EVZ, and BMF for supporting the ongoing work to create content and resources for the Holocaust Encyclopedia. View the list of donor acknowledgement.