Meskipun aslinya berasal dari Jerman, Helen tinggal di Belanda bersama suami dan anak perempuannya ketika Jerman melakukan invasi pada Mei 1940. Helen dan suaminya mengirimkan anak mereka ke kawan non-Yahudi mereka, dan mereka sendiri kemudian bersembunyi. Mereka tinggal di berbagai tempat atas bantuan seorang teman yang aktif di gerakan bawah tanah. Pada 25 Agustus 1944, Helen dan suaminya tertangkap. Mereka dikirim ke Westerbork dan kemudian ke Auschwitz, tempat mereka terpisah. Helen bekerja di pabrik I.G. Farben di Auschwitz. Helen berhasil selamat; dia dan anaknya beremigrasi ke Amerika Serikat pada tahun 1947.
Anak perempuanku tidak mengerti bahwa dia sedang bersembunyi. Seperti yang kubilang, dia belum berusia lima tahun, dan aku serta suamiku, sejak setahun lalu memutuskan, karena kami tahu adanya pengangkutan anak-anak dari Jerman ke Inggris, mungkin suatu hari hal itu dapat dilakukan, jadi kami akan melepaskan anak kami ke tempat mana pun yang mau menerimanya, dan mengapa dia harus mati, semoga tidak, ketika dia dapat hidup berbahagia, kami memiliki keluarga di Amerika Serikat yang dengan senang hati akan menjaganya, jadi kami memutuskan agar tidak terlalu berat nantinya berpisah, untuk tidak terlalu dekat dengannya secara fisik, tidak lagi menciumnya, kami berdua melakukannya, dan itu membantunya karena ketika tiba waktunya dia harus pergi, dan kami mengatakan bahwa--dia adalah anak yang supel--dia akan pergi menemui pasangan yang tidak memiliki anak dan mereka sangat ingin bertemu dengannya, dan dia memang senang bertemu orang-orang, jadi ketika orang lain itu datang, mereka membawanya pada Minggu siang, dan kami tidak mengetahui nama mereka, kami tidak mengetahui di mana mereka tinggal, dan dia melihat mereka dan kami berkata kepadanya, "Ya, mereka adalah teman kami yang ingin mengantarkanmu ke tempat tinggal mereka. Mereka tidak punya anak." Dan dia pun pergi dengan mereka, kami juga mengantar ke trem, dan kami mengucapkan selamat tinggal, begitu saja, tanpa mencium, hanya itu saja. Itu kemudian terjadi, dan ini sangat personal, dan agak bodoh mengatakan bahwa ini sulit karena hal itu tidak pernah berubah. Hal itu tidak pernah berubah selama bertahun-tahun karena kami baru melihat anak kami lagi pada tahun '45.
We would like to thank Crown Family Philanthropies, Abe and Ida Cooper Foundation, the Claims Conference, EVZ, and BMF for supporting the ongoing work to create content and resources for the Holocaust Encyclopedia. View the list of donor acknowledgement.