Itzik Rosenblat
Dilahirkan: 8 Januari 1914
Warsawa, Polandia
Itzik, yang juga dikenal sebagai Izak, adalah satu dari tiga putra bersaudara yang lahir dari orang tua Yahudi yang berbahasa Yiddish. Ketika Itzik masih kanak-kanak keluarganya pindah ke kota Radom. Itzik berhenti bersekolah pada umur 11 tahun untuk magang sebagai penjahit pakaian perempuan. Setelah dia bekerja magang dengan sejumlah tukang jahit di Radom dan Warsawa, dia kembali bersekolah dan memperoleh surat izin penjahit.
1933-39: Pada tahun 1938 aku menikahi Taube Fishman, putri majikan pertamaku, setelah masa pacaran 13 tahun yang banyak ditentang oleh keluarganya. Kami tinggal di Radom, tempat di mana aku membuka toko sendiri di apartemen kami di Jalan Zeromskiego 49. Pada bulan Juli 1939 kami memiliki seorang putra, Max. Jerman menginvasi Polandia pada bulan September tahun itu dan menduduki kota kami pada tanggal 8. Tentara Jerman memindahkan secara paksa semua orang Yahudi dari jalan-jalan kami. Satu-satunya yang tersisa bagi kami hanyalah pakaian yang melekat di badan.
1940-44: Dewan Yahudi Radom menempatkan kami di dalam sebuah gubuk, yang di kemudian hari dikurung di dalam sebuah ghetto Yahudi. Aku membuat pakaian untuk tentara Jerman, dan sebagai imbalan aku diberi makanan. Pada tahun 1942 Jerman menugaskanku dan penjahit ahli lainnya untuk bekerja di sebuah pabrik kecil SS. Pada suatu malam pada bulan Agustus, serdadu-serdadu Jerman berjalan memasuki ghetto dan mulai menembaki dan mendeportasi orang-orang. Aku berusaha menyembunyikan keluargaku di dalam pabrik tersebut, tapi kami tertangkap dalam suatu pengepungan dan istri serta putraku dirampas dariku. Aku dipilih untuk tetap tinggal di dalam ghetto sebagai buruh kerja paksa.
Dua tahun kemudian, Itzik, via Auschwitz, dideportasi ke kamp Vaihingen tempat di mana dia dibebaskan oleh pasukan Prancis pada tanggal 5 April 1945. Pada tahun 1950 dia beremigrasi ke Amerika Serikat.